MASIGNCLEAN103

Kali Linux 2018.2 - New Release | All About Linux Terminal

All About Linux Terminal.- Tanpa terasa sudah sekian lama rasanya saya tidak membuka Blog yang katanya (keramat) ini, bukan ingin melupakan, akan tetapi lebih kepada keinginan hati untuk mencoba suasana baru yang di luar comfort zone atau lebih di kenal dengan sebutan (Zona Nyaman) ingin rasanya hati untuk dapat kembali aktif menulis, juga kembali merasakan bagaimana kesan nya melayani para Sahabat Linux yang sekedar ingin belajar atau ingin lebih mengenal tentang sistem operasi Linux terutama Kali Linux ini, pada hari ini mungkin akan menjadi Come Back saya sebagai penulis di sini, kembali menghadirkan tutorial-tutorial yang bermanfaat seputar Linux, baik itu permasalahan yang sering terjadi, ataupun sedikit tips & triks seputar penggunaan Linux.
Baiklah, di awal tulisan kali ini saya akan sedikit mengutip tulisan dari laman resminya Kali Linux,yaitu tentang kabar gembira khusunya bagi semua pengguna (user) Kali Linux di mana pun Sahabat berada, yaitu pada tanggal 30 April 2018 tepatnya beberapa hari yang lalu, pihak Kali Linux secara resmi mengumumkan rilis terbaru atau update terbaru dari Kali Linux versi sebelumnya, yaitu dari Kali Linux 2018.1 menjadi Kali Linux 2018.2, update terbaru ini merupakan versi kedua dari rilis sebelumnya sekaligus sebagai penyempurna dari Kali Linux 2018.1.

Seperti halnya Kali Linux 2018.1 yang menyertakan kernel 4.14, kali ini Kali Linux 2018.2 ini juga menyertakan update terbaru dari kernel pada versi sebelumnya, yaitu kernel 4.15 di dalamnya, serta tidak ketinggalan juga ada perbaikan kerentanan di bagian spectre dan juga meltdown di dua versi yang berbeda ini,yaitu antara x86 dan x64. 

APA ITU SPECTRE DAN MELTDOWN?

Mungkin bagi para pengguna (user) Kali Linux yang sudah Pro atau sudah lebih lama dengan dunia Kali Linux,spectre dan juga meltdown rasanya sudah tidak asing lagi,akan tetapi sedikit masalah jika pengguna (user) Kali Linux yang masih menyandang gelar Newbi (pemula). Nah disini saya akan sedikit menguraikan pengertian dari pada spectre dan juga meltdown.

SPECTRE & MELTDOWN
Pada dasarnya spectre dan juga meltdown merupakan : kerentanan dalam sebuah komputer modern, spectre dan juga meltdown ini pada dasarnya merupakan sebuah perangkat keras yang berfungsi pada komputer pribadi, ruang lingkupnya bisa sangat luas jika di kaitkan dengan penggunaan perangkat seluler, semua ini tergantung pada infrastruktur yang menyediakan cloud (penyimpanan) seperti Apple dan juga Oppo.




Memungkinkan penyerang untuk mengelabuhi program yang notabene nya merupakan program bebas, spectre pada umunya lebih sulit untuk di ekploitasi dari pada meltdown.

Memecahkan isolasi paling mendasar antara aplikasi yang di gunakan oleh seorang user (pengguna) dan juga aplikasi di dalamnya. serangan ini memungkinkan program untuk mengakses memori, tidak ketinggalan juga semua rahasianya.

CEK REPOSITORY GITHUB MELTDOWN

Bagi para sahabat yang ingin mendapatkan akses github meltdown bisa segera menuju ke link berikut ini : https://github.com/IAIK/meltdown.git

ADA YANG BARU DARI KALI LINUX 2018.2

Di kutip dari laman resmi nya Kali Linux (30 April 2018) : 
Jika Anda menghabiskan banyak waktu untuk dapat mengakses skript eksploit seperti  pattern_create , pattern_offset , nasm_shell maka dalam update terbaru ini, Anda sebagai pengguna (user) akan dapat menggunakan semua skript ini secara langsung melalui tautan yang sudah di sertakan di semua PATH, yang secara keseluruhan dapat di akses dengan hanya menambahkan perintah : msf-
Sebagai Contoh :

PEMBARUAN PAKET

Dalam versi sebelumnya dari Kali Linux yaitu versi 2018.1 sudah sangat banyak pembaruan paket yang di tambahkan di antara lain seperti zaproxy, secure-socket-funneling, pixie-wps dan juga ada beberapa lainya, namun pada pembaruan paket kali ini Kali Linux 2018.2 juga menghadirkan beberapa dari paket Kali Linux 2018.1, diantara lain seperti : Bloodhoud, Reaver, pixieWPS, BurPsuite, dan juga HashCat. bagi sahabat linux yang ingin melihat detail dari semua paket pembaruan Kali Linux 2018.2 bisa segera menuju link berikut ini : https://bugs.kali.org/changelog_page.php

MENDAPATKAN KALI LINUX 2018.2

Bagi sahabat linux yang sudah tidak sabar ingin mendapatkan Kali Linux 208.2 ada dua cara yang bisa di lakukan, di antara nya adalah :

1). UNTUK PENGGUNA KALI LINUX VERSI TERDAHULU

Bagi kalian pengguna Kali Linux versi 2018.1 ke bawah yang merasa malas untuk Download Kali Linux 2018.2, kalian tidak perlu khawatir akan hal tersebut, karena di sini saya akan memberikan tips bagaimna caranya mendapatkan Kali Linux 2018.2 tanpa harus install ulang seperti yang biasa di lakukan, caranya adalah dengan meng-upgrade sytem Kali Linux melalui terminal dengan perintah :

apt update && apt full-upgrade

2). UNTUK PENGGUNA KALI LINUX BARU

Seperti yang saya katakan di awal, jika ada dua cara yang bisa di lakukan untuk mendapatkan Kali Linux 2018.2, cara pertamna sudah saya jelaskan dan sekarang kita lanjut ke cara selanjutnya, yaitu bagi pengguna (user) baru yang belum sama sekali menginstall Kali Linux, caranya yaitu dengan langsung menuju ke halaman resminya Kali Linux pada alamat : www.kali.org dan langusng saja scrool ke bagian download dan langsung saja download sesuai dengan kebutuhan dan juga spesifikasi laptop atau komputer yang sahabat gunakan.

Nah pada tahap ini saya akan menjelaskanya secara detail pada artikel selanjutnya, sedikit bocoran untuk artikel selanjutnya, yaitu kita akan mencoba bahas tentang hal-hal yang harus di persiapkan sebelum menginstall Kali Linux 2018.2, serta step by-step bagaimana cara menginstall Kali Linux 2018.2 yang baik dan benar.

Pada artikel kali ini, saya rasa sudah sangat lengkap jika sahabt linux ingin mencari informasi tentang Update terbaru dari Kali Linux 2018.2, jika ada di antara sahabat yang ingin bertanya-tanya seputar Kali Linux 2018.2 maka sahabat bisa langsung memakai jasa chat pada layanan WhatsApp kami, sudah kami sedikan link nya di bagian bawah templete, akhir tulisan saya ucapkan terimakasih sudah mau berkunjung dan jangan lupa ikuti setiap artikel terbaru dari All About Linux Terminal dengan menekan tombol Follow di setiap media sosial seperti FansPage dan juga Youtube Channel kami, terimakasih dan sampai jumpa pada artikel selanjutnya.
Share This :
Sekolah Dasar Linux

Greetings, I’m aris. I’m an editor living in Aceh, Indonesia. I am a fan of technology, entrepreneurship, and writing. I’m also interested in reading and education.